08/05/14

KIRIM UANG KE MALAYSIA

Kalau kita jadi TKI di malaysia untuk ngirim duit ke indonesia sekarang ini pun sudah begitu mudahnya. Kelabihan kita tidak pulang bawa uang adalah resiko di perjalanan. Dari sana paling mudah kalau tidak punya rekening bank di indonesia bisa gunakan western union sementara kalau masuk ke rekening bisa gunakan merchantrade yang tersebar di seluruh semenanjung malaysia.
Nah bagaimana kalau kita di indonesia kirim duit ke malaysia? Mana tau mau ada urusan bisnis atau saudara sekolah di sana.
Pengiriman uang ke malaysia tidak semudah dari malaysia ke indonesia. Dari sana ke sini hanya perlu passport dan rekening di indonesia transferan bisa di terima dalam waktu 15 menit saja.
Bagaimana proses dari sini ke sana...? Apa pilihan nya...?
1. Gunakan bank convensional

Pengiriman uang ke malaysia menggunakan bank bisa di lakukan di bank mana aja di indonesia baik dengan duit cash ataupun debit account. Masalahnya hanya di waktu saja. Melalui bank akan memakan waktu di atas 3 hari kerja. Dan tranfer rate nya cukup tinggi karena standar currency pihak bank.

2. Gunakan money changer

Pengiriman menggunakan money changer akan jauh lebih baik karena rate carrencynya tak sebesar lewat bank.
Masalahnya adalah tidak semua money changer bisa melakukan pengiriman dan tingkat kepercayaan kita cukup rendah karena resiko nya cukup besar kalau money changernya tidak bener.

3. Gunakan western union

Ini juga satu pilihan terbaik karena western union sudah tersebar di seluruh dunia dan cukup di percaya.
Kekuranganya adalah tidak bisa debit alias harus bawa duit cash. Dan juga penerima harus datang ke western union di tujuan dan di ambil cash juga. Tentu resikonya juga besar kalau bawa uang dengan nilai yg cukup besar.
Tapi untuk pelancong yg kehabisan duit di negara orang ini satu pilihan yang terbaik.

4. Gunakan CIMB speed send

Fasilitas ini tersedia di bank cimb niaga. Tinggal datang ke bank tersebut kemudian kita melakukan pengiriman menggunakan cash di bank tersebut. Lain halnya kalau kita punya account bank cimb niaga maka kita bisa melakukan setoran secara langsung baik cash atau pun debit.

Bagaimana prosesnya..?
Cukup panjang juga dan makan waktu. Pertama tama kita harus mengisi formulir speed send kemudian pihak bank akan mnta konfirmasi ke cimb pusat jakarta. Di sinilah waktu di butuhkan untuk menunggu proses konfirmasi.
Setelah konfirmasi beres maka bayarkan uangnya dan tara...beres deh...
Stelah beres ada satu lagi tanda tangan terakhir.

Di bawah ini adalah beberapa formulir pengiriman